Alat Produktivitas yang Dapat Menunjang Performa Bisnis Kamu

Alat Produktivitas yang Dapat Menunjang Performa Bisnis Kamu

Rate this post

Semakin hari, budaya bekerja terus berubah dari cara-cara tradisional/konvensional menjadi sesuatu yang lebih fleksibel dan mobile. Berbagai inovasi dikembangkan untuk meningkatkan efisiensi dan produktifitas dalam bekerja.

Apalagi, dampak pandemi Covid-19 mengubah  sebagian besar pola bekerja di berbagai sektor, mulai industri, hingga pemerintahan. Sekarang work from home atau work from anywhere menjadi tren yang muncul pascapandemi.

Di sisi lain, berbagai aplikasi juga bermunculan untuk mendukung produktivitas agar lebih mudah dan efisien dalam bekerja. Contoh kecilnya aplikasi untuk menunjang komunikasi atau aplikasi untuk mengatur jadwal berbagai agenda pertemuan, rapat. 

Begitu banyak pilihan aplikasi yang tersedia untuk menunjang produktivitas hari ini. Kamu dapat memilih berdasarkan kebutuhan saat ini. Berikut sejumlah alat produktivitas yang bisa kamu coba:

 

  1. Google Drive

Google Drive merupakan aplikasi yang banyak dipakai saat ini, mulai dari karyawan, profesional hingga pelajar. Google Drive menjadi aplikasi serbaguna, terutama dalam  menyimpan dan berbagi file dan dokumen dengan orang banyak.

Google Drive juga memiliki berbagai fitur populer seperti Dokumen, Spreadsheet, Slide, dan Formulir. Sehingga kita tidak lagi harus melampirkan dan menyimpan file besar di komputer. Cukup dengan mengirimkan tautan kita bisa membagikan file kepada orang lain untuk mengedit, atau menuliskan komentar.

  1. Proofhub

ProofHub adalah aplikasi manajemen proyek online yang dapat membantu menyelesaikan pekerjaan dengan teratur dan tepat waktu. Aplikasi ini digunakan untuk memantau perkembangan berbagai proyek yang sedang dilakukan melalui fitur-fitur yang disediakan.

Proofhub seperti ruang kerja terpusat dimana manajer, tim, dan klien dapat merencanakan dan berkolaborasi, untuk mengelola, melacak, dan mengirimkan proyek dengan lebih mudah dan cepat. 

Fitur Proofhub dapat disesuaikan dan dirancang berdasarkan kebutuhan. Selain itu, Proofhub sangat menunjang produktivitas dengan adanya Fitur Multitasking  yang memungkinkan kita dapat mengerjakan berbagai proyek dalam satu waktu atau periode tertentu.

  1. Weekdone

Weekdone merupakan sebuah aplikasi manajemen tim dalam menyelesaikan sebuah proyek. Aplikasi ini menyediakan fitur terkait laporan perkembangan proyek, pembagian tugas sehingga waktu yang dibutuhkan lebih efisien.

Kemudian, Weekdone juga memiliki fitur yang dapat memantau performa kinerja dari personil tim yang bisa dijadikan dasar dalam penilaian. Weekdone sangat menunjang untuk pengerjaan proyek yang dikerjakan jarak jauh oleh tim. 

  1. Scoro

Scoro adalah perangkat lunak yang fokus pada manajemen bisnis profesional dan kreatif. Selain fungsi khas yang dimiliki Scoro seperti manajemen tugas dan pelacakan kerja, aplikasi ini juga menawarkan manajemen keuangan dan manajemen hubungan pelanggan. 

Scoro membantu agensi, konsultan, dan perusahaan layanan profesional merampingkan proyek, menyederhanakan penawaran, mengotomatiskan penagihan, dan mengoptimalkan pemanfaatan.

Scoro dikembangkan dengan prinsip waktu adalah uang, sehingga seluruh pekerjaan harus diselesaikan dengan cepat dan mudah. Aplikasi ini juga sudah terhubung dengan berbagai alat produktivitas lainnya, seperti Google Drive, Dropbox dan email dan lainnya.

  1. Impraise

Impraise merupakan aplikasi yang dikhususkan untuk manajemen dalam memantau performa timnya. Impraise mengusung konsep bahwa kemajuan bisnis dimulai tim yang berkualitas.

Aplikasi Impraise dirancang untuk membangun SDM yang kompeten agar bisa bekerja dengan selaras dan produktif. Impraise memiliki sejumlah fitur mulai sharing review atau ulasan yang ingin dibagikan oleh manajer, fitur feed back yang bersifat real time hingga check-in atas tugas-tugas yang telah dibagikan.

Aplikasi ini juga cocok untuk proyek-proyek kolaborasi. Terutama dalam melihat SDM yang layak dan tepat untuk sebuah pekerjaan yang dikerjakan bersama.

  1. Todoist

Todoist adalah aplikasi yang fokus dalam meningkatkan produktivitas dengan mengatur daftar tugas lebih mudah dan cepat. Aplikasi ini juga bisa mengatur pekerjaan berdasarkan prioritas dan kebutuhan pengguna.

Aplikasi Todoist ini juga memiliki fitur untuk melihat produktivitas pengguna dengan grafik harian berdasarkan tugas-tugas yang telah disusun. Hal ini sangat penting untuk menjaga performa kerja kita tetap produktif dan meningkat.

Todoist juga terhubung dengan berbagai aplikasi lainnya. Termasuk dengan smartwatch sehingga bisa dipantau lebih mudah.

Masih banyak alat produktivitas lainnya yang dapat menunjang produktivitas kita dalam bekerja. Setiap aplikasi memiliki fungsi dan cara kerja yang berbeda-beda yang bisa dipilih berdasarkan kebutuhan.

Baca Juga : Apa Itu TPM dan OEE?

Semakin memudahkan aplikasi atau alat produktivitas yang dipakai, maka produktivitas juga akan meningkat. Sehingga kinerja perusahaan juga akan lebih baik untuk tetap bisa berkembang di tengah persaingan pasar global.

Spread the love
Oh no...This form doesn't exist. Head back to the manage forms page and select a different form.
Oh no...This form doesn't exist. Head back to the manage forms page and select a different form.
Oh no...This form doesn't exist. Head back to the manage forms page and select a different form.
Need Help?