Salah satu tugas penting manajer adalah mencapai kesepakatan dengan berbagai pemegang kepentingan (stake holder) yang terkait dengannya, khususnya pihak2 di luar organisasi. Baik dalam kaitan dengan penjualan, perijinan ataupun kesepakatan-kesepakatan bisnis lainnya.
Untuk dapat mengoptimalkan posisi Perusahaan di dalam transaksi tersebut, maka tidak cukup seorang manajer hanya mempersiapkan diri di dalam proses formal nya (negosiasi), ia juga perlu menguasai prinsip2 dan ketrampilan dalam melakukan lobbying. Sehingga proses transaksi dapat diarahkan se awal mungkin.
Workshop ini memberian wawasan, prinsip2 dasar dan ketrampilan utama dalam melakukan lobi dan negosiasi. Walaupun materi yang diberikan cukup padat, namun tetap disediakan cukup kesempatan untuk role playing agar peserta dapat merasakan aplikasi dari berbagai konsep yang didiskusikan.
Banyak pekerjaan terhambat atau terjadi konflik karena kurang baiknya kemampuan melakukan negosiasi. Karyawan diharapkan memiliki kemampuan untuk berkomunikasi secara baik dan mampu melakukan negosiasi apabila ia bertentangan pendapat, pikiran dan keinginan dengan orang lain. Untuk itu perlu dirancang suatu pelatihan untuk para karyawan yang banyak melayani sehingga karyawan dapat bekerja secara efektif
IPQI Training Center member Of Proxsis telah menyelenggarakan Public Training Lobying & Negotiation Skills di Indonesia Corporate Academy tanggal 18-19 Juli 2016