Kesadaran Konsumen Meningkat, Keamanan Pangan Tercipta

PQ News
Rate this post

Modernitas menawarkan banyak pilihan kepada konsumen dengan menyediakan lebih banyak jenis makanan dari produksi domestik maupun internasional. Tantangannya, sejauh apa konsumen mengerti kualitas produk yang dikonsumsi?

“Gambaran perilaku dan persepsi konsumen terkini mengenai keamanan pangan penting untuk dilihat lebih dalam. Masyarakat sebagai konsumen memiliki peran yang sangat penting,” tutur Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan Roy Alexander Sparringa dalam keterangan pers BPOM, Jumat (15/5/2015).

Roy menekankan pentingnya Keamanan Pangan yang saat ini menjadi perhatian publik. Globalisasi perdagangan makanan berkontribusi terhadap dinamika pola sistem keamanan pangan.

Transportasi, komunikasi, dan teknologi informasi modern memungkinkan pendistribusi pangan antar negara-negara di seluruh dunia. Namun demikian, kondisi ini juga membuat kemungkinan masalah keamanan pangan.

Dia menambahkan tantangan utama dalam keamanan pangan termasuk Food Borne Disease(FBD) outbreaks caused by unsafe food, penyalahgunaan bahan kimia berbahaya yang dilarang untuk makanan, dan melebihi batas maksimum kontaminan dan aditif makanan.

“Penting bagi kita untuk mengetahui sejauh mana consumer behavior terkait keamanan pangan,” tambahnya.

Source : industri.bisnis.com 

Spread the love
Oh no...This form doesn't exist. Head back to the manage forms page and select a different form.
Oh no...This form doesn't exist. Head back to the manage forms page and select a different form.
Oh no...This form doesn't exist. Head back to the manage forms page and select a different form.
Need Help?